THE HANDMAIDEN (2016)
Apabila anda termasuk pecinta film korea tentu nama sineas Park Chan Wook sdh tidak asing lagi dan menjadi jaminan kualitas film2 besutannya,Sympathy For Lady Veageance,Sympathy For Mr Veageance,Joint Security Area,Thirst dan yg paling fenomenal Oldboy, buah karya tangan dinginnya
Memasang aktor populer Ha Jung Woo (Take Off,The Berlin File,Kundo,The Terror Live,The CLient),aktris Kim Min Hee (Helpless,No Tears For The Dead) dan pendatang baru Kim Tae Ri
Bersetting zaman baheula adalah Sook Hee (Kim Tae Ri) gadis desa piatu miskin merangkap seorang pencopet diminta oleh seorang pria Fujiwara (Ha Jung Woo) untuk bekerja di rumah kluarga jepang kaya raya menjadi pelayan pribadi Hideko ( Kim Min Hee) yg sedari kecil tinggal bersama pamannya yg berniat menikahinya,rencana Fujiwara untuk memikat Hideo memperistrinya dan harta warisan ayah si gadis jatuh padanya
Dengan wajah cantik,lugu polos Sook Hee tak sulit untuk bisa dekat dengan gadis muda majikannya,lambat laun kedekatan dua wanita ini berubah menjadi hubungan panas penuh gairah
Penceritaan yg terasa lambat sedikit menguji penonton disetengah jam pertama,kita digiring pelan untuk masuk ke konflik yg di inginkan sutradara,namun percayalah situasi pelan,lambat tak berlangsung lama,pertanyaan2 penuh teka teki antara 3 tokoh utama semakin menjadi
Didukung set produksi menawan ekting pemain jempolan,khususnya dua aktris utamanya yg sangat berani beradegan seks sejenis penuh penghayatan,tak heran film ini masuk daftar film unggulan di Cannes Festival tahun ini
Walaupun endingnya mungkin tak mampu memuaskan sebagian penonton (sedikit menggantung),untuk sebuah tontonan (dewasa) berkualitas sungguh sangat sayang untuk dilewatkan
*yang berharap adegan naked hot bergumul ria Ha Jung Woo bak dua aktris utamanya harus gigit jari wakkakakkakaka*
7,8/10
Panju
Post a Comment